Dinas Kominfo, Kota Tanjungpinang - Pasien sembuh Covid-19 di Kota Tanjungpinang bertambah dua orang, sehingga total pasien yang sembuh dari Covid-19 sebanyak enam orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tanjungpinang, Rustam mengungkapkan penambahan dua pasien sembuh dari Covid-19 ini berdasarkan hasil pemeriksaan swab dengan metode PCR yang baru diterima dari BTKL PP Batam.“Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan sebanyak dua kali,”kata Rustam, Senin (20/4/2020).
Rustam mengatakan, Kedua pasien sembuh ini berjenis kelamin wanita, masing-masing RS berusia 42 tahun dan FD berusia 54 tahun. RS dirawat di RSUD Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang sejak tanggal 1 April 2020, sedangkan FD dirawat sejak tanggal 26 Maret 2020.“RS ini memiliki riwayat perjalanan ke Kota Batam dan FD memiliki riwayat kontak dekat dengan pasien Positif Covid-19,” katanya.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Tanjungpinang mencatat, jumlah orang dalam pemantauan (ODP) saat ini sebanyak 177 orang, 155 orang diantaranya telah selesai pemantauan dan 22 orang masih dalam pemantauan. Selanjutnya jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 51 orang, 31 orang selesai pengawasan, 16 orang dalam pengawasan di rumah sakit dan empat orang menjalani karantina mandiri di rumah.“Dari jumlah PDP itu, enam orang dinyatakan sembuh dan dua orang meninggal dunia,” pungkas Rustam.(Tri)
GALLERY KEGIATAN
DOKUMENTASI GAMBAR BELUM TERSEDIA